Menu

Di Sentajo Raya, Bupati Kuansing Disodorkan Sejumlah Aspirasi

Replizar 26 May 2019, 14:13
Bupati Mursini menyerahkan bantuan saat Safari Ramadhan/zar
Bupati Mursini menyerahkan bantuan saat Safari Ramadhan/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - Safari Ramadhan Pemkab Kuansing Tahun 1440 Hijriyah bertempat di Mesjid Al Falah Desa Jalur Patah Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi Kamis (23/5) malam.

Namun di masjid ini, Bupati juga didampingi Asisten, Staf Ahli, kepala dinas, kepala badan, Forkopimda, para kepala desa, BPD, tokoh masyarakat, tokoh adat dan undangan lainnya

Kehadiran Bupati H. Mursini ini, disambut dengan aspirasi masyarakat yang disampaikan Camatnya Herman Susilo, S.Sos, M.Si, yakni, jalan dari Desa Jalur Patah menuju simpang 4 Desa Koto Sentajo termasuk akses jalan menuju kantor Camat Sentajo Raya, saat ini mulai rusak dan sudah banyak berlobang sehingga akan membahayakan bagi masyarakat yang melintas.

Alokasi anggaran untuk membenahi objek wisata WK, lahan untuk pembangunan Polsek Sentajo Raya dan lahan Pembangunan Kantor KUA.

Menanggapi usulan tersebut, Bupati mengatakan bahwa akses jalan menuju Kantor Camat Sentajo Raya yang saat ini sudah mulai rusak, Bupati mengharapkan agar Pemerintah Kecamatan Sentajo Raya mencari informasi tentang kendaraan yang melewati jalan dan melebihi tonase, agar memberikan surat teguran.

"Sedangkan alokasi anggaran untuk objek wisata WK nanti akan kita anggarkan. Pembangunan kantor Polsek dan kantor KUA Sentajo Raya, akan kita hubungi Kapolres dan Kementerian Agama agar pembangunan fisiknya diserahkan kepada Polsek dan KUA, kita hanya menyediakan lahan untuk pembangunan kantor tersebut," ujarnya.

Di kesempatan Safari Ramadhan, Pemkab Kuantan Singingi juga menyerahkan bantuan untuk 4 masjid di Kecamatan Sentajo Raya yakni bantuan untuk Masjid Raudhatul Jannah Koto Sentajo, Masjid Al-Falah Desa Jalur, Masjid Baitul Muttaqin Desa Marsawa dan Masjid Jami'at Taqwa Desa Langsat Hulu.

Selain itu Kementerian Agama Kuantan Singingi juga menyerahkan bantuan berupa Alquran.***


R24/zar