Kerusuhan 22 Mei Ombudsman Salahkan Wiranto, Laode Ida: Pak Jokowi, Tolong Jangan Pakai Wiranto Lagi
RIAU24.COM - Komisioner Ombudsman RI Laode Ida menyalahkan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto atas kerusuhan 22 Mei 2019. Menurut Laode, Wiranto menggunakan cara-cara represif, bukan cara-cara yang merangkul masyarakat serta mengeluarkan pernyataan mengancam bergaya orde baru (orba).
"Pak Jokowi, tolong jangan pakai Wiranto lagi. Gaya orba Wiranto justru akan menjatuhkan bapak," kata Laode melansir dari JPNN, Kamis 23 Mei 2019.
Laode menilai, Wiranto terus mengeluarkan pernyataan mengancam bergaya orba. Situasi yang sebenarnya tidak terlalu gawat, seolah-olah genting. Alhasil rakyat pun diperlakukan seperti penjahat.
"Apa yang dilakukan Wiranto terlalu berlebihan. Mereka salah menerjemahkan keinginan presiden untuk menjaga stabilitas politik dan keamanan. Saran saya, dalam kabinet mendatang, jangan lagi dipakai orang-orang yang bergaya orba ini," tuturnya.
Laode juga menyoroti Penanganan demonstran yang menggunakan senjata peluru tajam dan kekerasan. Serta pemerintah juga membahas media sosial seperti WhatsApp, Instagram, dan Twitter yang sudah menjadi kebutuhan primer bagi masyarakat. Sikap pemerintah ini dianggap tidak hanya berlebihan, tapi juga menimbulkan masalah baru.
Menurut Laode, yang harus dilakukan dalam waktu dekat adalah para tokoh bangsa melakukan rekonsiliasi politik nasional. "Dan tidak bisa tokoh seperti Wiranto yang melakukan rekonsiliasi," ujar dia.