Pemko Pekanbaru, Gojek dan GO-Pay Permudah Pembayaran Non Tunai di Layanan Publik
RIAU24.COM - GO-Pay, yang merupakan fintech terdepan bagian dari ekosistem Gojek, kembali menunjukkan komitmennya untuk mendukung pertumbuhan ekonomi digital lewat pemanfaatan teknologi.
Kali ini, GO-Pay berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Pekanbaru untuk mendukung digitalisasi ekonomi di Kota Pekanbaru. Kolaborasi strategis ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman antara GO-Pay, Gojek, dan Pemerintah Kota Pekanbaru.
Melalui kolaborasi ini, GO-PAY akan hadir di berbagai layanan publik di Kota Pekanbaru. Masyarakat akan dapat memanfaatkan metode pembayaran nontunai dengan GO-Pay untuk membayar tiket masuk destinasi wisata, transportasi publik, pajak dan retribusi, layanan kesehatan, bertransaksi di pusat UMKM, hingga bersedekah di masjid-masjid di Kota Pekanbaru.
Regional Head of Goverment Relation Sumatera Muhammad Ruslan mengatakan rencana kedepan usai dilakukannya penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan dari hasil pemapan dengan Pemko Pekanbaru, pihaknya mendukung pembayaran non tunai untuk pelayanan publik.
"Seperti nanti mereka bisa PBB, pajak retrtibusi iklan, pajak makanan, pajak restaurant, pajak pengunaan fasilitas umum berobjek wisata dan lain-lainnya," kata dia kepada Riau24.com, Sabtu, 25 Mei 2019.