Bekerjasama Dengan KBI, Eka Hospital Adakan Bakti Sosial di Kampar
RIAU24.COM - Dalam rangka menyambut Hari Raya Waisak di tahun 2019, Eka Hospital Pekanbaru bekerjasama dengan KBI (Keluarga Buddhayana Indonesia) Cabang Riau, melakukan berbagai Kegiatan Bakti Sosial seperti: Operasi Katarak, Operasi Bibir Sumbing, Sunatan Masal, Pemeriksaan dan Pengobatan serta Cek Up Tensi,Kolestrol, Gula dll secara gratis.
Kegiatan tersebut dilakukan di Lapangan Candi Muara Takus, Desa Muara Takus, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Riau, Minggu, 12 Mei 2019.
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Muara Takus Bapak Hilman, Camat XIII Koto Kampar Bapak Rahmat Fajri, Kadispar Kampar Bapak Yulia Dharma, Kapolres Kampar Bapak AKBP Andri Ananta, Anggota DPRD Riau Bapak Siswaja Muljadi (Aseng), Ketua Panitia Baksos Bapak Jono serta CEO Eka Hospital Pekanbaru, Romi Jaya Saputra dan Manajemen Eka Hospital Pekanbaru. Tak luput juga pada kesempatan itu dihadiri oleh tokoh masyarakat serta RT/RW yang ada di lingkungan sekitar.
Dalam sambutannya, CEO Eka Hospital Pekanbaru, Romi Jaya Saputra menyampaikan terimakasih kepada pihak-pihak terkait yang sudah membantu acara ini, sehingga pelaksanaan Bakti Sosial ini bisa terlaksana.
Pada kesempatan itu, Romi juga menjelaskan secara singkat tentang Eka Hospital beserta visi dan misinya, dan tujuan digelar baksos ini adalah bentuk kepedulian Eka Hospital terhadap kondisi kesehatan masyarakat.
zxc1