Tiga Putra Terbaik lnhu Duduk di DPRD Provinsi Riau
RIAU24.COM - INHU - Tiga putra terbaik Kabupaten Indragiri Hulu diprediksi mendapatkan kursi DPRD Provinsi Riau pada Pemilu 2019 ini. Mereka adalah Yulisman dari (Golkar), Ade Agus Hartanto (PKB), dan Manahara Napitupulu (Partai Demokrat).
Hal ini berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara pemilu 2019 yang dilakukan oleh KPU Provinsi Riau pada Kamis dan Jumat 9 – 10 Mei 2019. Dari hasil tersebut, diperoleh data jumlah suara yang menunjukkan bahwa dari 8 kursi yang menjadi jatah Dapil Vlll Inhu - Kuansing, tiga diantaranya merupakan putra terbaik lnhu.
Berikut suara perolehan partai dan caleg provinsi yang berhasil dirangkum, Partai Golkar dengan 84.170 suara, dan menempatkan dua orang wakilnya di DPRD Riau. Mereka adalah mantan Bupati Kuansing Sukarmis dengan suara pribadi 37.392, dan Yulisman yang merupakan caleg petahana dengan raihan 20.672 suara.
Kemudian Partai Demokrat, dengan total suara partai 47.615, dan menempatkan Manahara Napitupulu dengan perolehan suara 11.979. Kursi keempat diraih oleh Partai Gerindra, dengan total suara partai 37.613, dan menempatkan Marwan Yohanis yang merupakan caleg petahana dengan suara pribadi 10.555.
Kursi kelima diraih oleh PPP, dengan total suara partai 32.472, dan menempatkan Sardiyono, dengan total suara pribadi 12.643. Selanjutnya, kursi keenam diraih oleh PDIP dengan total suara partai 31.936, dan menempatkan caleg petahana Sugeng Pranoto dengan suara pribadi 7.157. Kursi ketujuh, didapat oleh PKB, dengan total suara partai 29.917. Menempatkan Ade Agus Hartanto yang merupakan caleg petahana dengan suara 14.259.
Kursi terakhir, diraih oleh PAN, dengan total suara partai 25.478. Menempatkan Komperensi yang merupakan Ketua DPC PAN Kuansing dengan suara pribadi sebanyak 13.741.***
R24/phi/azi