BMKG: Malam Minggu Ini Cuaca Riau Cerah Berawan
RIAU24.COM - Sabtu 11 Mei 2019, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di Riau cerah berawan. Kondisi itu berlangsung sejak sore hingga malam.
Seperti yang disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki. "Sore hingga malam ini cenderung cerah berawan," sebut Marzuki, Sabtu 11 Mei 2019.
Dengan kelembaban udara 50 – 97 persen dan angin Selatan-Barat / 10 - 27 km/jam. Tinggi gelombang untuk perairan di Provinsi Riau pada umumnya berkisar antara 0.2 – 1.0 meter.
Kemudian jarak pandang di Kota Pekanbaru masih normal 10 kilometer. Rengat 7 kilometer, Dumai 7 kilometer, dan Pelalawan 9 kilometer.