Menu

Wakil Gubernur Riau Hadiri Rakornas Damkar, Satpol PP dan Sat Linmas

Zikri 5 Mar 2019, 12:44
Rakornas Damkar, Satpol PP dan Sat Linmas
Rakornas Damkar, Satpol PP dan Sat Linmas

RIAU24.COM -  Direktorat Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, mengadakan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemadam Kebakaran (Damkar), Satpol PP dan Linmas, Selasa 5 Maret 2019.

Rakornas ini digelar dalam rangka HUT ke-100 Damkar, HUT ke-69 Satpol PP, dan HUT ke-57 Linmas dengan mengusung tema 'Peningkatan Ketertiban Umum Perlindungan Masyarakat  Melalui Optimalisasi Peran Damkar, Pol PP dan Sat Linmas Guna Mensukseskan Pemilu Serentak 2019', di SKA Co Ex Pekanbaru.

Sekretaris Jenderal Kemendagri, Hadi Prabowo mengungkapkan, peran Sentral Satpol PP, Sat Linmas, dan Damkar dalam pembangunan daerah berdasarkan amanat undang-undang. Salah satu perwujudan pemerintah daerah adalah memberikan perlindungan pada masyarakat dari berbagai anacaman.

"Dalam kesempatan kali ini juga saya mengajak evaluasi untuk mengubah pandangan kita terhadap Damkar, Satpol PP dan Sat Linmas berdasarkan sudut pandang Perundang-undangan. Ketiganya harus berperan aktif dalam proses pembangunan, melindungi hasil pembangunan, dan menciptakan rasa aman dengan tujuan akhir peningkatan upaya kesejahteraan masyarakat," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Riau, Edy Natar mengatakan, Satpol PP, Sat Linmas, dan Damkar dituntut untuk memiliki pengetahuan, keterampilan, dedikasi dan disiplin yang baik. Tujuannya agar mampu mewujudkan pelaksanakan tugas pokok dengan baik, cepat dan terkoordinasi dengan memanfaatkan Iptek.

"Dengan kecanggihan dan kemodernan era globalisasi ini, Satpol PP, Sat Linmas, dan Damkar harus menguasai Iptek. Pengembangan SDM (sumber daya manusia) pun di ketiga instansi ini harus kita dukung agar peranan ketiga instansi ini semakin maju," sebut Edy Natar.

Halaman: 12Lihat Semua