Viral, Belum Selesai Ejek Ustadz Abdul Somad dan Adi Hidayat, Andre Taulany Hina Nabi Muhammad
RIAU24.COM - Belum kapok dan tobat usai mengejek Ustadz Abdul Somad dan Adi Hidayat, Pelawak Andre Taulany kembali berulah. Kali ini Dia melontarkan ejekanya kepada Nabi Muhammad SAW di acara ini Talks Show.
Peristiwa itu terjadi saat Andre dan pelawak Sule menjadi host dalam acara di sebuah stasiun televisi swasta nasional. Hadir sebagai bintang tamu dalam acara itu yakni, Muhammad Devirzha atau biasa disapa Virzha "Idol".
Berawal saat Sule menanyakan ke Virza mengenai filosofinya tentang parfum.
"Aku pernah baca kisah. Jadi Nabi Muhammad itu aromanya seribu bunga, gitu. Berawal dari situ sih. Kalau kita bisa wangi, kenapa enggak," jawab Virza.
Tiba-tiba Andre mengeluarkan celetukan, "aroma seribu bunga? Itu badan apa kebon?"
Kalimat inilah yang menuai kontroversial. Disebutkan di video yang beredar di YouTube bahwa acara itu tayang pada 2017 silam. Namun baru beberapa hari ini viral.
Banyak pihak menyayangkan lawakan Andre ini. Salah satunya Habib Muhammad Hanif Alathos.
Habib Hanif mengecam keras lawakan Andre. "Ini jawaban kurang ajar. Ini penghinaan terhadap Rasulullah. Rasulullah adalah simbol suci, tidak boleh dihina, tidak boleh diledek-ledek, tidak boleh dijadikan bahan becandaan."
"Karenanya, saya ultimatum kepada Andre. Anda boleh menghina saya. Saya Muhammad Hanif Alathos. Anda boleh caci saya. Anda boleh maki saya. Teapi jangan coba-coba menghina Rasulullah. Karena kalau Anda menghina Rasulullah, sama saja Anda mengajak perang umat Islam," ujar Habib Hanif.
Oleh karena itu, Habib Hanif meminta Andre segera bertaubat, minta maaf pada Allah, Rasulullah dan umat Islam atas perbuatannya. Habib Hanif juga meminta kepolisian memproses Andre atas lawakannya yang menghina simbol suci, junjungan umat Islam.
Sumber: Viva