Pangean Juara Umum MTQ Kabupaten, Wabup Halim Berikan Bonus Tambahan
Namun lebih dari itu jadikan sebagai pembangkit motivasi, dan meningkatkan kecintaan umat terhadap Alquran, karena AlQuran merupakan pedoman dan tuntutan bagi manusia, dalam menjalani kehidupan untuk mencari Ridho Allah SWT.
"Dengan mengetahui pemahaman AlQuran harus bisa diamalkan dalam kehidupan kita sehari-hari, inilah sebenarnya hakikat dari pelaksanaan MTQ," paparnya.
Pada kesempatan tersebut, Wabup juga memberikan bonus tambahan sebesar Rp1 juta, kepada setiap Kafilah se-Kabupaten Kuansing. Untuk MTQ tingkat Provinsi, Wabup berjanji memberikan bonus kepada Juara 1 sebesar Rp5 juta, juara 2 sebesar Rp3 juta, dan Juara ke3 sebesar Rp2 juta.
Turut hadir Waka I DPRD Kuansing Sardiyono, Kapolres Kuansing AKBP Mustofa, Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala OPD, Kabag di Lingkungan Pemkab Kuansing dan Camat se Kabupaten Kuansing.***
R24/phi/zar