ASPERAPI Riau Diminta Ikut Garap Potensi Wisata Halal
RIAU24.COM - PEKANBARU - Pariwisata halal Indonesia saat ini masuk kategori nomor satu Dunia. Besarnya potensi Pariwisata Halal ini tak dilewatkan begitu saja oleh Pemerintah Provinsi Riau. Berbagai upaya dilakukan agar industri pariwisata halal di Riau terus berkembang.
"Saat ini Riau masuk kategori pariwisata halal nomor tiga di Indonesia. Posisi kedua diambil Aceh, dan nomer satu ditempati oleh Lombok. Potensi ini harus menjadi perhatian seluruh stake holder yang ada di Riau,” kata Kepala Dinas Pariwisata Riau, Fahmizal Usman, saat memberikan sambutan pada acara pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) Asosiasi Perusahaan Pemeran Indonesia (ASPERAPI) Riau, Ska Coex, Kamis (25/4/2019).
Menurut Fahmi, ASPERAPI sebagai bagian dari pelaku industri pariwisata, khususnya yang bergerak di bidang MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition), harus menangkap peluang ini dengan menggelar event-event yang bernuansa wisata halal.
"Agar potensi wisata halal ini dapat kita garap maksimal, maka kita semua harus bersinergi. Asperapi yang bergerak di bidang pameran dan event, buatlah kegiatan-kegiatan yang mendukung program pemerintah Provinsi Riau dalam menggarap wisata halal ini," imbau Fahmi.
Dalam kesempatan itu, Fahmi juga memaparkan apa-apa saja yang dibutuhkan agar pasar wisata halal dapat digarap secara maksimal. "Dari sisi kuliner, misalnya, pelaku usaha harus mendapatkan predikat halal dari MUI, kemudian hotel dan Mal, harus menyediakan sarana ibadah bagi wisatawan muslim yang representatif, seperti tempat shalat dan toilet yang terpisah antara pria dan wanita, serta tempat wudhu," jelasnya.
Ketua Umum ASPERAPI, Hosea Andreas Runkat dalam sambutannya juga mengajak seluruh stake holder yang bergerak di sektor MICE bersinergi dengan baik. "Hilangkan ego sektoral serta kecurigaan antara sesama anggota ASPERAPI agar kita dapat bersama-sama menumbuhkembangkan industri ini," ajaknya.
Ia berharap Ketua yang nantinya terpilih pada Musda ASPERAPI ini dapat membentuk kepengurusan yang solid dan bekerjasama secara kompak membesarkan organisasi serta memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada anggota. "Saya sebagai ketua umum ASPPERAPI pusat selalu berusaha untuk tidak one man show, saya ajak semua pengurus bergerak dan menjalankan perannya masing-masing agar organisasi ini cepat berkembang," pesannya.
Pembukaan Musda ASPERAPI ditandai dengan pemukulan gong oleh Kepala Dinas Pariwisata Riau, Fahmizal Usman, disaksikan pengurus pusat dan pengurus daerah ASPERAPI Riau. Acara kemudian dilanjutkan dengan pembahasan program kerja dan pemilihan ketua ASPERAPI Riau yang baru.***
R24/bara