Bersama Instansi Terkait, KPU Bengkalis Gelar Simulasi Pemilu 2019
RIAU24.COM - BENGKALIS - Bertempat di lapangan Pasir Taman Andam Dewi, Kecamatan Bengkalis. Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Kepolisian resor Polres Bengkalis menggelar simulasi pemungutan suara di TPS dan Rekapilasi Hasil Suara Pemilu pada Pilpres 2019, Kamis 4 April 2019.
Hadir dalam kegiatan itu, Sekda Bengkalis Bustami Hy, Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto SIK MH beserta jajaran, Ketua KPU Bengkalis Fadillah Al Mausuly beserta Komisioner KPU, anggota Bawaslu Bengkalis, Danramil 01/Bengkalis, pengurus partai politik serta sejumlah SKPD.
Dalam simulasi tersebut, sekda Bengkalis memberikan apresiasi kepada pihak KPU Kabupaten Bengkalis yang sudah melakukan simulasi pada pemilu 2019 ini.
"Kami dari Pemda Bengkalis memberikan apriasi kepada KPU Kabupaten Bengkalis yang telah melakukan simulasi pada Pemilu 2019 sehingga diharapkan dapat menciptakan Pemilu yang bermatabat dan berkualitas,"ungkap Sekda Bustami Hy.
Lanjut Sekda, pada Pemilu tahun 2019 merupakan pesta demokrasi bagi masyarakat, agar masyarakat dapat memilih pemimpin bangsa indonesia yang berkualitas sesuai hati nurani.
Serta bagi penyelenggara agar dapat profesional serta menjujung tinggi undang-undang yg berlaku.