Menu

Di Bengkalis, Penyuluhan Bahaya Narkoba Diikuti Ratusan Pelajar dan Wali Murid

Dahari 31 Mar 2019, 13:01
Ratusan Pelajar dan Wali Murid  ikuti sosialisasi bahaya narkoba/hari
Ratusan Pelajar dan Wali Murid ikuti sosialisasi bahaya narkoba/hari

Sementara, Assisten I Setda Bengkalis, Hj. Umi Kalsum dalam sambutannya mengatakan bahwa peredaran penyalahgunaan Narkoba seperti gunung es semakin lama semakin membesar. Dan bahayanya bisa mengancam dan menjerumuskan siapa saja. Mulai dari kalangan pelajar, pegawai negeri sipil, pejabat, politikus, artis bahkan aparat keamanan.

Walaupun adanya upaya pemberantasan penyalahgunaan Narkoba terus dilakukan oleh aparat penegak hukum, khusunya oleh pihak Kepolisian, namun seolah-olah tidak pernah habis dan tidak ada efek jera.

Disamping itu, perkembangan peredaran Narkoba juga telah mengancam generasi bangsa khususnya di Kabupaten Bengkalis Riau. Diutarakanya lagi, narkoba merupakan ancaman yang selalu mengintai siapa saja.

"Apalagi Kabupaten Bengkalis yang berada di perbatasan Selat Malaka, sangat rawan menjadi keluar masuknya Narkoba. Ancaman Narkoba sangat mengkhawatirkan sekali, namun kita tidak boleh menyerah. Oleh karena itu perlu kerja sama seluruh pihak, jangan berikan celah sedikitpun agar Narkoba bisa beredar di lingkungan kita," ujar Umi Kalsum.

Usai penyuluhan juga dilakukan penyerahan cenderamata kepada sejumlah perwakilan orang tua murid. Selain itu, juga turut dimeriahkan dengan persembahan kabaret dari sejumlah perwakilan sekolah.(***)


Sambungan berita: R24/phi/hari
Halaman: 123Lihat Semua