Menu

Heboh Barang Bukti OTT Bowo, Tagar Misteri Cap Jempol di Amplop Jadi Trending

Riko 29 Mar 2019, 22:08
Tagar Misteri Cap Jempol di Amplop trending topik di twitter Indonesia (foto/int)
Tagar Misteri Cap Jempol di Amplop trending topik di twitter Indonesia (foto/int)

RIAU24.COM - Jumat 29 Maret 2019, KPK telah menetapkan anggota DPR Fraksi Golkar Bowo Sidik Pangarso sebagai tersangka suap. Diduga Bowo menerima suap seniLi Rp 310 juta dan US$ 85.130 atau sekitar Rp 1,2 miliar dari Marketing Manajer PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK).

Namun yang buat heboh sebab uang yang diterima calon legislatif (caleg) petahana Golkar dari daerah pemilihan (dapil) Jawa Tengah II itu diduga untuk "serangan fajar" Pemilu 2019. Apalagi uang tersebut dibagi dalam pecahan Rp 20ribu hingga Rp 50ribu dan sudah dimasukkan dalam 400 ribu amplop di 84 kardus.

Kemudian viral kabar bahwa amplop yang digunakan tersebut diduga ada simbol cap jempol. Seperti dilansir dari Beritasatu, KPK tidak bisa sembarangan mengeluarkan amplop dari kardus, sebab itu berkaitan dengan barang bukti. KPK baru bisa membuka, jika Majelis hakim di persidangan membutuhkan, baru dipersilakan amplop untuk dibuka.

Namun kabar ada simbol cap jempol itu kadung ramai diperbincangkan publik di dunia maya. Bahkan tagar #MisteriCapJempolDiAmplop jadi trending topik di twitter.

@CakKhum: "Yuk kita minta KPK untuk terbuka perlihatkan barang bukti amplop di kardus OTT KPK terhadap Bowo Sidik Pangarso dari Fraksi Partai Golkar. Biar tidak jadi fitnah apakah amplopnya ada cap jempolnya atau foto capres tertentu? Gaungkan #MisteriCapJempolDiAmplop secara serentak."

@PututEkojati: "Misteri barang bukti amplop di kardus OTT KPK terhadap Bowo Sidik Pangarso dari Fraksi Partai Golkar. apakah amplopnya ada cap jempolnya atau foto capres tertentu? Rakyat ingin tau #MisteriCapJempolDiAmplop." 

Halaman: 12Lihat Semua