Menu

Ternyata, Ada 6 WNI Berada di Masjid yang Ditembaki di Selandia Baru, 3 Selamat, 3 Lagi Belum Diketahui Nasibnya

Siswandi 15 Mar 2019, 12:17
Petugas mengevakuasi salah satu korban yang terluka dalam insiden penembakan Masjid Al Noor di Selandia Baru.  Foto: int
Petugas mengevakuasi salah satu korban yang terluka dalam insiden penembakan Masjid Al Noor di Selandia Baru. Foto: int

RIAU24.COM -  Insiden penembakan biadab dan membabi buta yang terjadi di Masjid Al Noor, Christchurch, Selandia Baru, mendapat perhatian serius dari Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Retno Marsudi.

Menurutnya, ada 6 warga negara Indonesia (WNI) yang tengah berada di masjid itu, saat penembakan terjadi. Tiga di antaranya dipastikan selamat dan bisa dikontak. Namun nasib 3 WNI lainnya, sejauh ini belum diketahui.

"Informasi awal mengatakan bahwa terdapat 6 warga negara Indonesia yang berada di masjid tersebut. Tiga warga negara Indonesia berhasil melarikan diri. Sudah bisa melakukan kontak," kata Retno di Istana Wakil Presiden, Jumat 15 Maret 2019.

Dikatan Menlu Retno, pihaknya masih mencari keberadaan 3 WNI lainnya. Sejauh ini, KBRI Wellington juga sudah menerjunkan tim untuk memastikan keselamatan WNI.

"Kita sedang mencari tiga warga negara Indonesia yang lainnya," sebutnya, dilansir detik.

Retno mengatakan ada 330 WNI di Christchurch, 130 di antaranya pelajar. "Jadi sekarang tim sudah berada di sana. Mengenai siapa pelaku, berapa pelaku, motifnya apa. Sampai sekarang belum diperoleh informasi," tambahnya lagi. ***