Bantah Pernah Ajak Aa Gym Netral di Pilpres, Romy Buat Video Klarifikasi, ini Kata dia
RIAU24.COM - Baru-baru ini, pernyataan Ketua Umum PPP, Romahurmuziy yang mengklaim jika dia telah melakukan komunikasi dengan Ustaz Abdullah Gymnastiar yang meminta mereka agar netral selama Pilpres 2019.
Pria yang disapa Aa Gym itu sebelumnya juga telah membantah klaim sepihak yang dibilang oleh Romy. Aa Gym menegaskan jika dirinya tidak netral di Pilpres 2019.
Masih berkaitan dengan hal itu, Romy juga membuat sebuah video klarifikasi tentang beredarnya pernyataan dia tersebut. Dia pun membantahnya.
zxc1
Dia mengaku jika memang pernah bertemu dengan Aa Gym tapi dua atau tiga tahun yang lalu. Dan pertemuan itu tidak dalam membahas persoalan pilpres.
Bahkan, kata dia, Aa Gym memiliki hak penuh jika dia memiliki hak penuh dalam pilpres 2019.
Berikut ini klarifikasi yang disampaikan oleh Romy yang dia katakan di akun Twitternya, Senin, 11 Maret 2019.
zxc2
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Sehubungan dengan beredarnya video dari Ustaz Aa Gym terkait dengan adanya dugaan permintaan dari saya Romahurmuziy yang meminta kepada Aa Gym untuk netral di pilpres atau bersikap apapun di dalam pilpres, perlu saya tegaskan bahwa saya sudah tabbayun langsung kepada Aa Gym dan saya menyampaikan saya tidak pernah menyampaikan hal itu sama sekali.
Bahwa saya bertemu dengan Aa Gym iya, sekitar 2 atau 3 tahun lalu, tetapi tidak dalam kepentingan untuk pilpres. Sebagai Ustaz, Aa Gym memiliki kebebasan penuh untuk menentukan sikapnya sendiri dan saya tidak dalam posisi untuk mengajak apapun.
Karenanya saya berharap ini menjadi ajang tabbayun karena berita yang berkembang di media sosial sudah begitu misleading (menyesatkan) terhadap persoalan ini.
Terima kasih, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.