Menu

Anak Perempuan Tidak Wajib Nafkahi Orang Tua? Ini Kata Ustaz Khalid Basalamah

Riko 28 Feb 2019, 12:11
Ustaz Khalid Basalamah (foto/int)
Ustaz Khalid Basalamah (foto/int)

RIAU24.COM -  Kamis 28 Februari 2019, Sebagai anak yang berbakti dilaran untuk durhaka pada orang tua. Sudah sewajarnya anak memperlakukan orang tua sebaik mungkin, seperti saat dirinya dirawat semasa kecil. 

Namun bagaimana jika seorang ayah tidak diberi anak perempuannya uang. Apakah anak perempuan tersebut durhaka pada orang tuanya? 

Hal ini pernah dibahas Ustaz Khalid Basalamah dalam video ceramah singkat yang diunggah akun @Dedyrahmat_abuuwais. "Anak perempuan punya hak tidak kasih (uang) untuk ayahnya. Karena Dia tidak punya kewajiban membiayai orangtua. Orangtuanya yang punya kewajiban. Beda dengan anak laki-laki ya. Anak laki-laki itu tetap wajib memberi ayahnya. Jadi beda hukumnya," jawab Ustaz Khalid Basalamah. 

"Jadi tidak berdosa atau anak perempuan. Pada saat ayahnya minta (uang), dia tidak kasih. Dia (anak perempuan) tidak  berdosa. Apalagi uang suaminya, ini jauh sekali," sambung Ustaz Khalid Basalmah dalam video berjudul "Anak Perempuan Tidak Wajib Menafkahi Orang Tua". 

"Jadi disini bukan kita ajarin anak perempuan tidak untuk kasih (uang) ke orangtua. Kalau bapaknya baik atau memang tidak ada yang dikerjakan di kampung, (silahkan) wajar anak perempuannya kasih uang. Tapi kalau minta maksa apalagi uang untuk judi, maka tidak durhaka anak perempuannya kalau tidak kasih," tutup Ustaz Khalid Basalamah

Tanya jawab menarik lainnya bersama Ustaz Khalid Basalamah bisa disimak di media sosial. Hanya saja sebaiknya menonton sampai tuntas agar tidak salah paham.