Menu

Kabupaten Siak Tuan Rumah Festival Kabupaten Lestari 2019

Lina 28 Feb 2019, 11:07
Foto bersama Forum Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL)/lin
Foto bersama Forum Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL)/lin

"Rencananya pelaksanaannya kita rangkai dengan senarai kegiatan hari jadi Kabupaten Siak. Mudah-mudahan dapat mewujudkan mimpi besar bersama yaitu kabupaten dengan visi lestari melalui kolaborasi jangka panjang yang konkrit” sebut Alfedri.

Bulan Juli 2017 yang lalu, sejumlah perwakilan delapan kabupaten dari enam provinsi yakni Musi Banyuasin, Rokan Hulu, Siak, Batanghari, Labuan Batu Utara, Sintang, Sanggau dan Sigi, bekerjasama dengan jejaring mitra pembangunan dan Apkasi membentuk forum kolaborasi untuk mendorong percepatan implementasi visi kabupaten lestari dengan nama Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL).

Beberapa program prioritas yang disepakati bersama sebagai Rencana Aksi Lestari adalah Komoditas Berkelanjutan, Reformasi Agrari dan Perhutanan Sosial, Pencegahan Kebakaran Hutan Lahan, Energi Bersih Terbarukan dan, dan Restoran dan Konservasi.

Alfedri mengatakan saat ini Kabupaten Siak juga telah menyandang predikat Kabupaten Hijau yang sejalan dengan visi LKTL, dimana sasaran utamanya adalah menyelamatkan lingkungan, termasuk kawasan gambut yang tersebar di sembilan kecamatan kabupaten Siak.

“Ada 52% kawasan gambut di kabupaten Siak yang tersebar di sembilan dari empat belas kecamatan yang ada" jelas Alfedri.

Selain menyelamatkan kawasan gambut, Pemkab Siak melalui program Kabupaten Hijau juga berupaya menyelamatkan aliran sungai siak yang menjadi penopang kebutuhan air bagi masyarakat setempat.

Halaman: 123Lihat Semua