27 Februari: Republik Dominika Merdeka, Bendera Nasional Jepang Dipakai Pertama Kali
RIAU24.COM - Rabu 27 Februari 2019, Seperti biasanya Riau24.com, akan membagikan beberapa peristiwa penting dan menarik. Seperti 27 Februari juga tercatat banyak kejadian penting seperti Republik Dominika merdeka, hingga Bendera Jepang yang resmi dipergunakan.
Seperti dilansir dari wikipedia, mulanya Republik Dominika bagian dari Negara Haiti. Keduanya menempati Hispaniola, yaitu nama pulau terbesar kedua di gugusan kepulauan Laut Karibia, Amerika Tengah. Pulau ini ditemukan oleh Christopher Columbus pada 1492.
Negara Haiti sendiri berdiri dan lepas dari koloni Prancis pada tahun 1804 setelah mengalami peristiwa Revolusi Haiti. Namun kemudian orang Dominika meminta berpisah dari Haiti, yang pafa akhirnya tahun 1844, Republik Dominika berdiri dan merdeka dari Haiti.
Republik Dominika menguasai 2/3 Hispaniola. Luas wilayah Republik Dominika lebih kurang sama seperti luas Provinsi Jawa Timur. Republik Dominika Beribukota Santo Domingo dan punya bahasa resmi Spanyol.
Pada 27 Februari 1870 juga diingat bahwa bendera dengan lingkaran merah di antara bidang putih diadopsi sebagai bendera nasional kapal-kapal dagang Jepang untuk pertama kalinya.
Bendera nasional Jepang itu simbol matahari (Nisshoki) atau juga dikenal sebagai lingkaran matahari (Hinomaru). Bendera tersebut resmi dipakai sebagai bendera nasional untuk kapal-kapal dagang menurut Proklamasi No. 57 tahun 3 Meiji.