Menu

Inilah Alasan Mengapa Kim Jong-un Pilih Naik Kereta Api ke Hanoi Untuk Berjumpa Trump

Satria Utama 27 Feb 2019, 10:42
Kim Jong-un Pilih Naik Kereta Api ke Hanoi Untuk Berjumpa Trump
Kim Jong-un Pilih Naik Kereta Api ke Hanoi Untuk Berjumpa Trump

Ketika Kim melakukan perjalanan ke Singapura dengan pesawat terbang untuk KTT pertamanya dengan Trump pada Juni 2018, ia melakukannya dengan pesawat yang dipinjam dari pemerintah Cina.

Tak Hyun-min, mantan pembantu protokol presiden untuk Presiden Korea Selatan Moon Jae-in yang baru-baru ini kembali sebagai penasihat, mengatakan meminta pemimpin itu naik kereta adalah "pilihan yang sangat baik" dari tim protokol Korea Utara.

"Pertama, mereka menjadikan transportasi Kim berita. Mereka telah membuat cukup banyak cerita dengan tentara mereka berbaris di stasiun kereta, dan dengan makna historis bepergian dengan kereta api dari Korea Utara ke Vietnam," tulis Tak dalam posting Facebook-nya pada hari Senin, seperti dilansir asiaone.

Kereta yang digunakan Kim sering disebut sebagai "hotel khusus" yang bisa bergerak. Kereta, yang memiliki label DF-0002 berbeda dari model yang diambil ayahnya Kim Jong-il, yang memiliki label DF-0001. Dilaporkan bahwa kereta khusus ini dibangun dengan fasilitas keamanan tingkat tinggi dan interior seperti hotel.***

 

R24/bara

Halaman: 12Lihat Semua