Menu

25 Februari: Diktator Nazi Hitler Peroleh Kewarganegaraan Jerman Untuk Jadi Presiden

Riko 25 Feb 2019, 15:30
Adolf Hitler bukan asli orang Jerman (foto/int)
Adolf Hitler bukan asli orang Jerman (foto/int)

RIAU24.COM -  25 Februari 2019, Nama Adolf Hitler terukir abadi dalam catatan sejarah dunia. Diktator Nazi ini bahkan diingat sebagai 'penjahat' perang, yang membuat Jerman memicu Perang Dunia ke II. 

Banyak yang tidak tahu Adolf Hitler bukan berasal dari Jerman. Dilansir dari wikipedia, Adolf Hitler baru memperoleh kewarganegaraan Jerman melalui naturalisasi, pada 25 Februari 1932. 

Hitler sebenarnya lahir pada 20 April 1889 di Austria. Kemudian tahun 1913, Adolf Hitler berimigrasi ke Jerman, yang otomatis membuatnya kehilangan kewarganegaraan Austria pada tahun 1925.

Setelah peroleh kewarganegaraan tahun 1934, Hitler semakin menguasai kekuasaan di Jerman. Hitler adalah Reichskanzler (Kanselir) dan sekaligus Fuhrer (pemimpin). Sebuah pencapaian pribadi yang akhirnya mengulang kekalahan memalukan Jerman yang memalukan di Perang Dunia I. Dan membawa banyak orang alami kesengsaraan.