Viral, Suami Ngamuk Belah Perut Istri yang Lagi Hamil, Waspada Ini 5 Sikap Cowok yang Haram Dinikahi
2. Terakhir, cowok posesif bisa jadi tanda bahaya yang perlu diperhatikan saat memutuskan menerima lamaran pacar kamu sekarang
Sukanya mengekor ke mana pun kamu pergi, mengecek ponselmu dengan atau tanpa izin, mencurigai teman-temanmu sampai melarang kamu memilih jalan hidupmu demi keegoisannya bisa jadi tanda doi cowok posesif. Kalau masih betah sama yang begini hati-hati, setelah menikah doi bisa makin parah dan seramnya sih bisa bertindak anarkis kalau ada hal yang nggak dia sukai. Duh, kalau sudah begini mending mundur saja deh.
3. Gelagat berbahaya pertama bisa kamu lihat dari cara calon pasanganmu memperlakukan ibu dan saudara perempuannya. Kalau respek dan penuh kasih sayang, bisa dianggap aman
Meski nggak menjamin 100%, tapi sikap sopan, respek dan penuh kasih sayang pasangan kepada ibu dan saudara perempuannya di rumah sedikit banyak bisa memberikan bayangan, seperti apa kelak dia akan memperlakukanmu sebagai istri.
4. Cara pandangnya soal pernikahan juga bisa menentukan, bakal jadi suami macam apa dia kelak. Cowok yang merasa cewek itu super lemah, harusnya di rumah saja dan nggak berhak melakukan pekerjaan cowok harusnya sih dicurigai.
Cowok seperti ini punya kecenderungan mengekang istri karena punya pandangan bahwa dirinyalah sosok superior yang wajib didengarkan dan jadi panutan utama dalam keluarga. Kalau selama ini pendapatmu selalu diremehkan atau perkataan dan prinsipmu selalu diremehkan, siap-siap deh pas jadi kepala rumah tangga nanti kamu bakal makin ditekan.