Menu

Susah Bangun di Pagi Hari? Lakukan 5 Cara Ini, Nomor 2 Paling Simpel Dilakukan Tapi Sering Diabaikan

Muhammad Iqbal 23 Feb 2019, 07:08
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM - Terkadang, setiap orang masih merasa sulit untuk bangun di pagi hari atau banyak memakan banyak waktu untuk 'kumpulin nyawa'. Tahukah kamu jika Berlama-lama di tempat tidur setelah bangun bisa membuatmu kelelahan dan ngantuk seharian, lho.

Untuk diketahui, tak sulit sebenarnya untuk merasa segar di pagi hari dan terhindar dari rasa ngantuk. Dilansir dari detik.com, Sabtu 23 Februari 2019, 5 cara ini bisa membuatmu nggak berlama-lama 'kumpulin nyawa' di kasur:
zxc1

1. Jangan tekan tombol snooze!
Ketika alarm berbunyi di pagi hari, usahakan jangan terbiasa untuk menekan tombol 'snooze' dan melanjutkan tidur sejenak. Para ahli meyakini hal ini dapat mengganggu kemampuanmu untuk beraktivitas seharian.

Kamu bisa mencoba trik 90-menit tidur dengan menyetel dua alarm. Satu alarm untuk 90 menit sebelum kamu ingin bangun, dan alarm satu lagi untuk waktu di saat kamu benar-benar ingin 'melek'.

Teorinya adalah saat tidur selama 90 menit yang kamu lakukan sebelum alarm yang kedua, akan menjadi satu siklus tidur penuh. Sehingga dapat terbantu setelah keadaan REM dan bukannya saat keadaan itu.

2. Minum segelas air putih
Cara ini merupakan yang paling simpel untuk dilakukan tapi sering diabaikan. Minum segelas atau dua gelas air putih di pagi hari, bisa membantu untuk mendorong metabolisme, membuang racun dan menghidrasi tubuh.

Selain itu, dengan minum air putih, bisa mencegahmu mengalami kelelahan karena dehidrasi. Kelelahan bisa memicu rasa kantuk, perubahan pada kemampuan kognitif, dan mengganggu mood-mu seharian. 

3. Regangkan badan
Meregangkan tubuh dapat membangunkan otot-otot tubuh , melancarkan peredaran darah dan mengirimkan sinyal untuk tubuh segera bangun dan bersiap untuk menghadapi hari. Kamu bisa melakukan latihan peregangan atau yoga, atau bahkan sekedar 'ngulet'. Akan lebih baik jika merutinkannya setiap pagi. 

4. Berjemur
Saat ini, orang-orang lebih banyak menghabiskan waktu di dalam ruangan ataupun di bawah sinar lampu. Ada baiknya, luangkan waktu sejenak untuk berjalan-jalan di luar saat pagi hari dan biarkan sinar matahari terserap ke dalam kulit, menghangatkan tubuh dan untuk memicu produksi vitamin D di tubuh.
zxc2

5. Basuh atau cuci muka
Masih mengantuk di pagi hari? Segera mandi bisa menjadi jawaban yang tepat. Tapi terkadang suasana dingin di pagi hari membuat kita malas untuk langsung mandi. Kamu bisa ganti dengan mencuci atau sekadar membasuh muka dengan air dingin, agar menghantarkan sinyal perubahan temperatur pada tubuh. 

Selain itu, jika tak mampu bangun dari tempat tidur, taruhlah botol semprotan di dekat kasur yang bisa kamu jangkau dan semprotkan ke wajah saat kamu bangun tidur.