Menu

Pedagang Liar Marak di Jalan Jendral Sudirman Bengkalis

Dahari 19 Feb 2019, 11:29
Satpol PP Bengkalis memberikan teguran kepada pedagang kaki lima di Jalan Sudirman Bengkalis
Satpol PP Bengkalis memberikan teguran kepada pedagang kaki lima di Jalan Sudirman Bengkalis

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bengkalis, menegur sejumlah pedagang liar yang menggelar dagangannya di trotorar dan di jalan Sudirman kota Bengkalis.

Kasat Pol PP melalui Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Perundangan-Undangan Daerah Hengki Irawan mengatakan, pihaknya sudah beberapa kali menegur dan membubarkan para pedagang liar ini.

"Tetapi mereka masih saja tetap bandel dan nekat berjualan di area jalan,"ungkap Hengki Irawan, Selasa 19 Februari 2019.

Diutarakan Hengki, di samping bisa membahayakan para pengendara yang lalu lalang, sampah sisa jualan mereka pun ikut menggangu kebersihan dan keindahan kota.

"Sebelumnya pihak kami telah berulang kali  melakukan sosialisasi dan mengedukasi bahwa tidak dibenarkan berjualan di badan atau di atas trotoar. Tapi itu tadi, para pedagang tersebut tetap tak mengindahkannya,"ujarnya.

Terpisah, warga kelurahan Kota Bengkalis juga menyayangkan dengan maraknya para pedagang di badan Jalan Sudirman Bengkalis.

"Para pedagang ini berjualan di areal Jalan, ya selain sampah yang berserak juga bisa membahayakan bagi pengguna Jalan, mereka yang berjualan jualan itu menggunakan mobil pick up,"ungkap Yansen yang juga ketua RT di Kelurahan Kota Bengkalis, Selasa 19 Februari 2019.

Dengam maraknya para pedagang yang berjualan di Badan Jalan Sudirman ini, seharusnya, pihak terkait harus cepat tanggap,"Mereka ini berjualan sudah berlangsung beberapa hari. Tapi tidak ada tindakan, dan saya kemarin juga sempat menelpon dinas terkait seperti Sat Pol PP Bengkalis," pungkasnya.(***)


R24/phi