Ketua KPU Kota Pekanbaru Benarkan Tiga Kotak Suara Rusak Terkena Air Hujan
RIAU24.COM - Ketua KPU Kota Pekanbaru Yelli Nofiza membenarkan kabar adanya tiga kotak suara yang basah digudang logistik KPU Kota Pekanbaru di venue takraw kawasan Bandar Seni Raja Ali Haji, Pekanbaru. Menurutnya kotak suara yang basah itu lantaran terkena percikan tempias air hujan yang melanda kota Pekanbaru kamarin.
"Benar ada tiga kotak suara yang basah karena percikan tempias air hujan kamarin, tapi sudah kami lakukan tindakan cepat untuk mengeringkan dan menyelamatkan kotak suara yang lainnya,"kata Yelli Nofiza saat dihubungi Riau24. com melalui sambungan telephonya. Kamis 14 Februari 2019.
Dan saat ini lanjutnya tiga kotak suara itu sudah kering dan tidak rusak lagi sehingga dipastikan bisa digunakan untuk pemilu serentak nanti.
" Sudah Saya cek kotak suara yang basah itu sudah kering, dan kemungkinan masih bisa digunakan pada pemilu nanti,"jelasnya.
Diakui Yelli saat ini pihaknya tegah fokus menyelesaikan penyusunan kotak suara ini. Sebab penyusunan kotak suara ini segera akan dilaporkan pada KPU RI apakah ada yang rusak maupun kurang.
"Kami sekarang ini bertungku lumus menyelesiakan penyusunan kota suara ini. Sebab akan dilaporkan ketua KPU RI, termaksud yang rusak ini. Dan saat ini laporan kami tengah ditunggu mereka, "tuturnya.
Sebelumnya, Bawaslu kota Pekanbaru menemukan tiga kota suara yang berbahan kardus itu rusak terkena percikan air hujan. Tiga kotak suara itu ditemukan rusak di gudang logistik KPU Kota Pekanbaru di Venue takraw kawasan Bandar seni Raja Ali.