Disbudparpora Bengkalis Akan Meningkatkan Sejuta Situs Sejarah
RIAU24.COM - BENGKALIS - Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Parbudpora) H Anharizal mengakui ada anggaran untuk program pengelolaan kekayaan budaya guna peningkatan parasarana situs sejarah sebesar Rp600 juta di Perangkat Daerah yang dinakhodainya.
Katanya, anggaran Rp600 juta itu untuk pembangunan makam Datuk Laksamana Raja Dilaut I Rp400 juta dan untuk pembangunan makam Datuk Laksamana Raja Dilaut II Rp200 juta.
“Memang benar apa yang disampaikan Plt Kepala Bappeda melalui Kabid Sosbud dan Pemerintahan itu. Tahun ini memang ada anggaran Rp600 untuk pembangunan kedua makam Datuk Laksamana Raja Dilaut tersebut,” jelas Anharizal, Senin 11 Februari 2019.
Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bappeda melalui Kepala Bidang Sosial Budaya (Sosbud) dan Pemerintahan Bappeda Juminanin Hartatik membenarkan adanya anggaran dimaskud.
“Jumlahnya saya tak ingat betul. Kalau tak salah, anggaran untuk pembangunan makam Datuk Laksamana Raja Dilaut I Rp400 juta dan makam Datuk Laksamana Raja Dilaut II Rp200 juta,” papar Nanin, begitu perempuan berhijab ini akrab disapa sebagian sejawatnya.
Nanin mengatakan itu menguatkan pernyataan orang nomor satu di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini, Bupati Bengkalis Amril Mukminin.