Pengamanan Festival Perang Air, Polres Meranti Turunkan 340 Personel
RIAU24.COM - SELATPANJANG - Salah satu kesuksesan iven wisata tak terlepas dari keamanannya. Agar Festival Perang Air di Selatpanjang besok bisa berjalan aman dan lancar, sebanyak 340 personel anggota Kepolisian diturunkan.
Seperti ditegaskan Kapolres Kepulauan Meranti, Laode Proyek SH, Senin 4 Februari 2019. Dia mengatakan personel akan disiagakan di sejumlah titik.
"Mulai dari pelabuhan, di jalan-jalan dan titik-titik tertentu yang kita anggap rawan. Total personel sekitar 340 orang, "katanya menjawab wartawan di Pelabuhan.
Untuk diketahui Festival Perang Air dimulai 5 sampai 10 Februari 2019. Puluhan ribu wisatawan akan hadir mengikuti iven Nasional tersebut.
Kapolres menegaskan pihaknya berkewajiban untuk menjamin keamanan saat iven pariwisata itu. Sehingga dapat memberikan rasa aman kepada wisatawan yang datang ke Meranti.
"Kalau tidak aman, nanti kita yang disalahkan. Makanya kita akan berusaha mengamankannya, " sebutnya.
AKBP Laode menuturkan pengamanan Festival Perang Air mulai dilakukan mulai 4 sampai 13 Februari 2019. Seluruh Polsek, Pos Polisi juga diminta untuk memaksimalkan pengamanan.
"Mulai kedatangan wisatawan di pelabuhan, saat acara sampai dengan kepulangan wisatawan kita lakukan pengamanan, " katanya.(***)
R24/phi