Empat Kegiatan Bupati Bengkalis Jumat Lusa, Kadis Kominfotik: Kepala OPD Harus Hadir
RIAU24.COM - BENGKALIS - Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkalis Johansyah Syafri, membenarkan jika Jumat lusa ada 4 agenda kegiatan yang bakal diikuti Bupati Amril Bupati Amril Mukminin.
"Hingga setakat belum ada perubahan. Jumat lusa memang ada 4 kegiatan yang akan dihadiri Bupati Bengkalis," jelas Johan, Rabu, 30 Januari 2019.
Khusus untuk penandatanganan PK dan PI, kata Johan, seluruh Kepala PD termasuk Pelaksana Tugas Kepala PD harus hadir. Sesuai informasi yang diterimanya, sama-sekali tak bisa diwakilkan.
"Namanya juga penandatanganan PK antara Kepala PD dengan Bupati Bengkalis, tentu semua Kepala PD mesti ikut dan tak bisa diwakilkan ke siapa pun. Begitu juga dengan penandatanganan PI," ujar Johan.
Saat ini Johan dan seluruh Pejabat Administrator di Diskominfotik tengah berada di luar daerah untuk sebuah keperluasan kedinasan. Namun katanya, dia akan kembali ke Bengkalis Kamis sore, 31 Januari 2019, guna hadir dan ikut menandatangani PK dan PI tersebut.
Adapun Pejabat Administrator yang ikut mendampingi Johan melakukan tugas kedinasan tersebut adalah Adisutrisno (Sekretaris) dan Achyan (Kabid Sumber Daya Komunikasi dan Informasi).
Kemudian, Mohd Elkhusairi (Kabid Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Publik), Suhaimi (Kabid Pengelolaan Berbasis Elektronik) dan Ediyarsyah (Kabid Statistik dan Persandian).
Selain itu ikut juga Sufyan (Kasubbag Umum dan Kepegawaian Sekretariat), Ayu Erlina dan Zuriat Abdillah (Staf Bidang Sumber Daya Komunikasi dan Informasi) dan Roberto Adji Wicaksono (Staf Sub Bagian Umum dan Kepegawaian).(***)
R24/phi