Menu

Dugaan Picu Kebocoran Bahan Bakar, Volvo Panggil 219.000 Unitnya

TIM BERKAS 34 25 Jan 2019, 17:35
Ilustrasi/int
Ilustrasi/int

RIAU24.COM -  Ditemukannya masalah pada kompartemen mesin, menyebabkan Produsen mobil asal Swedia mengkampanyekan 219.000 mobil Volvo. Hal ini dipicu akibat adanya kebocoran bahan bakar yang dapat menyebabkan kebakaran.

Mengutip Reuters, Zhejiang Geely Holding Group China, Volvo mengatakan bahwa penyelidikan internal mereka telah mengidentifikasi beberapa kendaraan memiliki retakan kecil di dalam salah satu saluran bahan bakar di kompartemen mesin.

"Hingga saat ini belum ada laporan yang menyatakan cedera atau kerusakan, Volvo secara preventif mengingatkan kembali mobil-mobil untuk menghindari kemungkinan masalah di masa depan," kata Volvo dalam pernyataannya.

Dari 219.000 mobil tersebut, ada 11 model yang berbeda yang diproduksi pada 2015 dan 2016 yang terkena dampak. Jumlah tertinggi mobil yang terdampak yakni di Swedia, Inggris, dan Jerman.

Dan tahap pertama kali kampanye dilakukan di Swedia.

Dialporkan oleh harian Aftonbladet, Volvo telah menjual 503.127 mobil pada 2015 dan 534.332 mobil pada 2016.

Halaman: 12Lihat Semua