Menu

Empat Hari Program Berbagi Sedekah Polres Dumai, Bantu 53 Warga Kurang Mampu

R24/pno 24 Jan 2019, 17:53
Program kemasyarakatan Polres Dumai berbagi sedekah bersama peduli atau Polres Dumai Bersemai /pno
Program kemasyarakatan Polres Dumai berbagi sedekah bersama peduli atau Polres Dumai Bersemai /pno

Dan Pada hari Kamis, 24 Januari 2019, sekira pukul 13.00 WIB, Sat Sabhara Polres Dumai melaksanakan Kegiatan di Pimpin oleh  Waka Polres Dumai Kompol ALEX SANDY SIREGAR, SH, MH,  S.I.K,didampingi oleh Kasat sabhara AKP MARYANTA  dan bhabinkamtibmas  Kelurahan Bagan Besar Brig Johannes butar-butar serta Personil Sat Sabhara  sebanyak 8 orang.

Dikegiatan ini diserahkan bantuan sembako kepaa Maiselamah , umur 65 Tahun, pekerjaan tidak ada, janda 3 org anak menderita sakit struk selama 10 tahun, Alamat Jalan Perwira  kelurahan   Bagan besar Bukit Kapur kota Dumai.

Kegiatan Kapolres Dumai program ini mendapat apresiasi dari semua kalangan, termasuk Kata  Ketua LAMR Kecamatan  Medang Kampai DATUK ABDUL MULUK, secara langsung mengucapkan Terimakasih Kepada Kapolres Dumai, yang berkenan hadir dan turun langsung menyentuh kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kecamatan Medang Kampai dan Dumai. Bahkan diharapkan agar Kegiatan seperti ini agar berkelanjutan dan berkesinambungan.

"Kehadiran Polri ditengah tengah masyarakat menjadi pencari solusi, dimana tiada masalah yang tidak bisa diselesaikan, kehadiran Polri, kami harapkan menjadi penyejuk ditengah tengah masyarakat, masalah yang kecil tidak dibesar besarkan dan masalah yang besar harus bisa dicarikan jalan keluarnya," ujar Ketua LAMR Medang Kampai.

Sementara itu Kapolres Dumai AKBP Restika Pardamean Nainggolan SIK, menegaskan bahwa Kegiatan Dumai BERSEMAI adalah kegiatan berbagi sedekah bersama peduli dengan masyarakat yang kurang mampu dan akan berlangsung di seluruh kecamatan yang ada di Kota Dumai.

"Kegiatan ini akan kami laksanakan secara berkelanjutan, di kecamatan Dumai Barat, dilaksanakan kegiatan Bakti kesehatan dalam rangka peduli kesehatan masyarakat Kota Dumai. Kegiatan Bersemai akan dilaksanakan secara berkelanjutan di tujuh kecamatan yang ada di Kota Dumai," pungkas Kapolres Dumai AKBP Restika Pardamean Nainggolan.(***)

Halaman: 234Lihat Semua