Fahri Hamzah Tetap Tidak Setuju Ada Kisi-kisi Debat Pilpres, Netizen Sebut Begini
RIAU24.COM - Minggu 20 Januari 2019, Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah meminta agar jalannya debat Pilpres kedua lebih berkualitas. Selain itu Fahri Hamzah juga tetap tidak sepakat adanya pemberian kisi-kisi ke Jokowi-Ma'ruf atau pun kepada Prabowo-Sandi.
Pendapatnya tersebut dilontarkan @Fahrihamzah di akun twitter. "Kandidat yg tidak punya kemandirian pikiran akan gugup menghadapi perdebatan tanpa soal dan kisi2. Lebih baik memiliki panelis yg berat sebelah daripada ada soal yg dibaca dan Ada contekan. Jangan ada rujukan kecuali judul tema perdebatan. Biarkan berhadapan. #MenujuDebatKe2," cuit @Fahrihamzah.
"Saya juga tidak setuju ada kisi2 tapi ada pertanyaan dalam amplop tertutup. Kita harus mencurigai bahan tertulis apapun sebab itu bukan suatu yg penting. Sementara itu akan mendorong kandidat menghafal. Jangan biarkan kandidat bicara sambil menerawang hafalan," sambung @Fahrihamzah.
Langsung saja cuitannya tersebut direspon banyak netizen atau warganet. @SriMartinlove: "Debat pertama yang diadakan @KPU_ID sangat tidak menarik, udah dikasih kisi2 masih nyontek aja. Menghafal lebih baik dari mencontek, ada usaha namanya. Tapi baiknya sih seperti @prabowo dan @sandiuno tanpa teks dan bukan hafalan."
@DedyAr6: "Mau tema debat apapun capres 01 siap...hasil debat tidak akan pengaruhi dukungan rakyat... Siap2 aja junjunganmu nyungsep lagi...hadehh #JokowiAminLebihBaik."
@Mbahkak75283252: "Top Mas. Cuma tema tanpa kepean. Kertas kosong dan pensil tetap perlu. Mari kita lihat siapa yg keteteran. Akan membuka mata, hati, dan realita."
@SeptiSetyorini3: "Pertanyaan harus dr panelis langsung."