Serapan APBD Pelalawan Tahun 2018 Capai 80,20 Persen
RIAU24.COM - PELALAWAN - Realisasi serapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pelalawan tahun 2018, sebesar 80,20 persen. Persentase ini didapat dari data transaksi per 31 Desember 2018.
Besaran persentase tersebut, dari nilai total APBD Pelalawan tahun 2018 sebesar Rp1,4 triliun lebih.
"Data sementara kita serapan APBD tahun 2018 sebesar 80,20 persen," jelas Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) Kabupaten Pelalawan Davitson, melalui Sekretaris Hanafi.
Dikatakan sementara, kata Hanafi karena akan dilakukan koreksi untuk penyempurnaan.
"Akan ada koreksi untuk penyempurnaan. Jadi angka dan persentase itu masih akan dikoreksi,"tambah Hanafi.
Sementara untuk data pembanding, realisasi serapan APBD Pelalawan tahun 2017 lalu sebesar 86,87 persen, dari total APBD Rp1,5 triliun.(***)
R24/phi