Jalin Silaturahmi, Syamsuar dan Edy Kunjungi Politeknik Caltex Riau
ZXC2
Kegiatan dilanjutkan dengan presentasi tentang tata kelola kampus dan pencapaian Politeknik Caltek Riau hingga tahun 2019 oleh Direktur PCR Dr. Dadang Syarif.
"Dalam kurun waktu 18 tahun berdiri, banyak peningkatan dan prestasi yang sudah diraih. Mulai dari peningkatan kuantitas dam kualitas staf pengajar dan pendukung, jumlah program studi, akreditasi hingga prestasi-prestasi lain baik tingkat lokal maupun nasional", ujarnya
Ia juga menambahkan Politeknik Caltex Riau menempati urutan teratas dalam persentase akreditasi A di Dikti Wilayah X.
"Tahun ini dengan 10 program studi yang dimiliki Politeknik Caltex Riau, 50 persen sudah meraih akreditasi A, dua program studi ditargetkan meraih nilai A karena sedang dalam proses reakreditasi yang akan dilakukan tahun ini. Selain itu, sejak tahun 2015 hingga 2017 PCR meraih predikat sebagai politeknik swasta terbaik di Indonesia", tambahnya.
Sesi akhir adalah sambutan oleh Bupati Siak dan juga merupakan Gubernur Riau terpilih Drs. H. Syamsuar, M.Si pada sambutannya, menjelaskan tujuan kunjungan ke Politeknik Caltex Riau salah satunya untuk bersilaturahmi.