Menu

Waduh, Teror Bom Terjadi di Kediaman Ketua KPK Agus Rahardjo

Siswandi 9 Jan 2019, 11:37
Kediaman Ketua KPK Agus Rahardjo di Jatiasih, Bekasi. Foto: int
Kediaman Ketua KPK Agus Rahardjo di Jatiasih, Bekasi. Foto: int

RIAU24.COM -  Aksi teror bom menimpa kediaman Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Agus Rahardjo. Peristiwa itu terjadi Rabu 9 Januari 2019 sekitar pukul 06.30 WIB, pagi ini.

Petugas menemukan benda mirip bom paralon, yang ditaruh seseorang di depan rumahnya, yang berada dalam kawasan Perumahan Graha Indah, Jatiasih, Kota Bekasi.

Hal itu dibenarkan Kapolsek Jatiasih, Kompol Ili Anas. “Polisi masih melakukan penyelidikan di lapangan,” ujarnya.

Dituturkannya, terungkapnya kasus dugaan teror itu bermula dari laporan petugas keamanan perumahan itu. Saksi tersebut mengaku melihat benda mencurigakan yang ditaruh di depan rumah Agus Rahardjo.

Seperti dilansir viva.co.id, saat peristiwa itu terjadi, pimpinan lembaga antirasuah itu kebetulan sedang tidak beada di rumah.

Dikatakan, paralon tersebut dibungkus sedemikian rupa sehingga menyerupai bom. “Ternyata saat dicek kepolisian itu bukan bom,” terangnya lagi.

Hingga sejauh ini, petugas masih melakukan olah kejadian perkara. Ketika ditanya apakah teror itu berhubungan dengan profesi Agus sebagai pimpinan lembaga yang memberantas korupsi di Tanah Air, Ili belum bisa memastikan.

“Tunggu penyelidikan dari kami saja,” tutupnya. ***

R24/wan