Cuma Lakukan ini, Anies Baswedan Merasa Bahagia itu Sederhana, Warganet Berkomentar
RIAU24.COM - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengunggah beberapa foto ketika dia sedang menikmati ketan susu ditemani teh poci disebuah warung kecil di Kemayoran. Bahkan, hanya melakukan itu, Anies mengatakan bahwa bahagia itu sederhana.
"Bahagia itu sederhana.
Sepiring ketan susu, tempe goreng dan teh poci. Kombinasi yang bisa bikin ketagihan," kata Anies Baswedan di akun instagramnya, Minggu, 6 Januari 2019.
Anies mengatakan, ketika dia melewati daerah Kemayoran, dia selalu menyempatkan diri untuk mampir di warung tersebut. Tak sendiri, dia juga ditemani bersama media mencicipi makanan tersebut.
"Setiap Iewat Kemayoran selalu sempatkan mampir ke warung kecil depan gang ini. Beberapa waktu lalu usai meninjau Kali Sentiong sekalian ajak teman-teman media mencicipi Tansu Kemayoran yang legendaris," ujar Anies.
"Jakarta penuh dengan spot kuliner bersejarah, yang mana tempat bahagiamu?," tanya dia kepada warganet.
Ini komentar warganet pada postingan mantan Menteri Pendidikan tersebut.
itsadilla: Bahagia itu sederhana. ketika bisa melihat bapak selalu sehat. Aamiin.
rismandroid: Setuju pak @aniesbaswedan , Bahagia itu sederhana. Seperti saya ini pak, sebagai anak jakarta asli, lahir dan besar di jakarta, Bahagia banget punya Gubernur seperti bapak. Terus berkarya buat Jakarta ya pak. Jakarta makin beradab dibawah kepemimpinan bapak. Saya dan jutaan rakyatjakarta mencintai bapak.
schumarih: Ketan susu pake Tempe,semoga kedepan kita jgn dapet pemimpin bermental tempe,Barakallah pak @aniesbaswedan.
dindafarahnisa: Hati hati pak makan ketan susu bisa diabetes,, karena yang makan aja udah terlalu manis #eaaaaa.
catur_ngr: Pak, tidakjauh dari Ketan Susu Kemayoran kalau malam banyak kafe remangz dan Prostitusi. Tifak jauh dari ketan Susu Kemayoran juga ada Jiung yang setiap malam PKL nya bikin mancet.
evan.dermawan: Bahagia itu sederhana, bukan yg terpaksa sederhana. Misalnya masuk got.