Cium Ular Kobra untuk Foto Selfie, Nyawa Pria Ini Akhirnya Melayang
RIAU24.COM - Sepandai-pandai tupai melompat, akhirnya jatuh juga. Pepetah ini tampaknya cocok ditujukan kepada Somnath Mhatre, seorang pria asal Navi Mumbai, Belapur, India. Hobinya berfoto selfie dengan ular, akhirnya merenggut nyawanya sendiri.
Tak bisa dipungkiri, berswafoto atau foto selfie saat ini seolah menjadi hal yang wajib dilakukan seseorang. Biasanya, hasil swafoto itu diunggah di akun media sosial. Harapannya, tentu supaya mendapat banyak like dari warganet lainnya. Biasanya, semakin unik foto selfie yang diunggah, maka semakin banyak pula like dan respons yang biasanya didapat.
Hal inilah yang terkadang memicu orang untuk mengambil foto-foto yang cenderung ekstrem, bahkan membahayakan diri mereka sendiri.
Seperti dirilis viva.co.id, Rabu 2 Januari 2018, itulah yang dilakukan Somnath Mhatre. Menurut foto yang diunggah akun Instagram indozone.id, pria berusia 21 tahun ini memang gemar berpose dengan puluhan ular yang ia buru di hutan.
Foto-foto ekstrem itu kemudian ia unggah di akun media sosial pribadinya. Selama ini, aksi itu tak pernah membahayakan dirinya.
Namun kali ini, nasib yang dialaminya jauh berbeda. Hal itu saat ia berusaha mencium seekor ular kobra berbisa. Tak disangka-sangka, ular yang ia pegang tiba-tiba balik menyerang dan menggigit dadanya.