Mendapat Laporan Tentang Ini, Bupati Harris Berang
RIAU24.COM - PELALAWAN - Tensi Bupati Pelalawan HM. Harris naik saat mendengar laporan dari beberapa kepala OPD di lingkungan Pemkab Pelalawan dalam coffe morning, Senin (31/12/2018).
Setidaknya ada 3 laporan yang membuat orang nomor satu di Pelalaawan ini berang. Pertama, laporan adanya 3 ASN yang positif narkoba saat tes urine beberapa waktu yang lalu. Kedua, adanya proyek bersumber Dana Alokasi Khusus yang tak siap alias mangkrak.
Terakhir masalah laporan pertangungjawaban tentang asset Pemkab yang sangat rendah, rata-rata di bawah 50 persen. Bahkan ada OPD yang laporan asetnya, masih nol persen.
"Non jobkan saja jika ia pejabat. Kalau honor, berhentikan saja,"tegas Harris untuk ASN yang positif narkoba ini.
Untuk laporan asset ini, Harris memberi waktu hingga malam ini, untuk diselesaikan. Jika tak siap juga kata Harris, pejabat yang bersangkutan tersebut yang minta dievaluasi.
"Kalau perlu malam ini kita mutasi dan pelantikan," tegas Harris.(***)
R24/phi