Menu

Gubernur Instruksikan di Riau Tak Rayakan Malam Pergantian Tahun Baru

M. Iqbal 28 Dec 2018, 19:55
Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim
Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim

RIAU24.COM - Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim mengeluarkan surat edaran yang ditujukan kepada seluruh OPD yang berada dilingkungan Pemprov Riau.

Surat yang dikeluarkan pada tanggal 28 Desember 2018 itu terkait dengan agar seluruh Aparatur Sipil Negera (ASN) dilingkungan Pemprov Riau tidak merayakan malam pergantian tahun baru.

Dalam surat itu tersebut ada empat poin penting yang harus dilaksanakan oleh seluruh ASN dilingkungan Pemprov Riau. Berikut ini empat poin tersebut.

Pertama, tidak merayakan malam tahun baru dalam bentuk hiburan maupun menyalakan kembang api, petasan dan peniupan terompet.

Kedua, dianjurkan kepada seluruh pemilik dan pengelola tempat hiburan untuk tidak membuka pada malam penggantian tahun baru.

Ketiga, mengisi malam tahun baru dengan melaksanakan ibadan sesuai dengan agama masing-masing dan khusus yang beragama Islam agar melaksanakan Dzikir Istiqasah dan doa keselamatan terhindar dari segala bencana. 

Keempat, kepada orang tua tidak membiarkan anak-anak turun ke jalan dan tempat hiburan yang dapat mengganggu keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat.