Menu

Karena 3 Faktor Ini, Fadli Zon Sebut Kebijakan New Normal Jadi Buruk

Siswandi 3 Jun 2020, 22:47
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Pemerintahan Jokowi sejak beberapa hari belakangan ini terus mempersiapkan penetapan new normal dibtengah wabah Corona Covid-19.

Beberapa persiapan dan imbauan telah dilakukan, salah satunya yang dilakukan Presiden Joko Widodo dengan berkunjung ke Mall Summarecon Bekasi.

Namun sejumlah pihak masih mengkritisi langkah tersebut.
Salah satunya datang dari anggota DPR RI, Fadli Zon.

Melalui cuitannya di Twitter, Fadli menyebut ada 3 faktor yang membuat penerapan new normal tersebut jadi buruk.

"Secara umum, ada tiga persoalan kenapa wacana dan kebijakan new normal ini dianggap buruk. Pertama, otorisasi dan organisasi pengambilan keputusannya kacau," cuitnya yang dilansir viva, Rabu 3 Juni 2020.

Halaman: 12Lihat Semua