Menu

Update Covid-19 di Riau: Jumlah ODP Tembus 5.000 Orang, 23 Orang Dinyatakan Sehat

M. Iqbal 28 Mar 2020, 18:01
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Dinas Kesehatan (Diskes) Riau mencatat, dari data yang dirilis pada 3-28 Maret 2020 per pukul 09.00 WIB, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Riau meningkat tajam.

Diketahui, dari situs corona.riau.go.id, jumlah ODP di Riau saat ini mencapai 5.436 orang dengan rincian 5.379 orang dalam proses pemantauan dan 57 orang selesai dipantau.

Kemudian untuk jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) juga mengalami peningkatan. Untuk yang dirawat saat ini mencapai 85 orang dengan rincian 62 orang masih dirawat dan 23 orang dinyatakan sehat dan sudah diperbolehkan pulang.

Selanjutnya, orang yang terkonfirmasi positif corona di Riau hingga kini masih 1 orang dan dirawat di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru.


Data sebaran Covid-19 di Provinsi Riau yang dirilis Dinas Kesehatan Riau per 3-28 Maret 2020 pukul 09.00 WIB (Sumber: corona.riau.go.id)

Halaman: 12Lihat Semua