Menu

Heboh Pelajar SMP Pekanbaru Korban Perundungan Dioperasi di Rumah Sakit

Khairul Amri 8 Nov 2019, 13:39
Foto. Fb
Foto. Fb

RIAU24.COM - Seorang pelajar SMP di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau diduga menjadi korban perundungan atau bullying. Bahkan siswa tersebut harus menjalani menjalani operasi di rumah sakit. 

Ketika dikonfirmasi, Kepala Sub Bagian Humas Polresta Pekanbaru, Ipda Budhia Dianda menyebut jajaran Satreskrim Polresta Pekanbaru bersama unit perlindungan perempuan dan anak tengah menyelidiki aksi perundungan tersebut. 

"Laporannya sudah kita terima. Saat ini tengah diselidiki Satreskrim Polresta Pekanbaru," ujar Budhia, Jumat 8 November 2019.

Budhia menjelaskan bahwa laporan yang disampaikan keluarga korban perundungan itu sudah masuk pada Rabu, 6 November 2019. 

Kasus perundungan ini sedang viral di media sosial (Medsos). Kasus bullying itu terungkap setelah adanya postingan pada Facebook yang diunggah akun Rani Chambas, Kamis (7/11/2019) jam 10.31 WIB.

Lewat postingannya itu, Rani menjelaskan kasus bullying yang dialami seorang siswa kelas VIII salah satu SMP Negeri di Kota Pekanbaru. Heranny korban sendiri dibully di dalam kelas. Bahkan, dia sebut seorang guru ada di kelas yang sama.

Halaman: 12Lihat Semua