Menu

Banjir di Jepang Malah Bikin Netizen Salah Fokus, Ini Penyebabnya

Siswandi 14 Oct 2019, 14:17
Meski dilanda banjir, kawasan pemukiman di Jepang ini tetap bersih. Hal ini yang membuat netizen jadi salah fokus. Foto: int
Meski dilanda banjir, kawasan pemukiman di Jepang ini tetap bersih. Hal ini yang membuat netizen jadi salah fokus. Foto: int

RIAU24.COM -  Sepanjang akhir pekan kemarin, Topan Hagibis menghantam sejumlah kawasan di Jepang. Topan dahsyat itu juga membuat beberapa daerah di Negeri Matahari Terbit, jadi terendam banjir. Tapi netizen malah salah fokus menanggapi banjir tersebut.

Hal itu bermula ketika salah seorang netizen asal Jepang, dengan nama Twitter Mamy atau @KFMXmGcnE6PaHv4, memposting sebuah foto suasana banjir dari balkon rumahnya, Minggu (13/10/2019) kemarin.

Namun yang menjadi perhatian netizen, adalah air yang merendam rumah warga. Pasalnya, meski banjir, namun airnya tampak tetap jernih. Tak hanya itu, di sepanjang daerah yang tergenang air, juga tidak tampak sampah sama sekali. Pokoknya bersih tuntas. Selain di Facebook, foto yang diunggah Mamy ikut disorot media TNN Channel 16 Thailand.

Dari penelusuran detik, Senin 14 Oktober 2019, Mamy menyatakan bahwa dia tinggal di Nishijima, Suruga-ku, Shizuoka.

Menurutnya, sebelum banjir melanda, pemerintah setempat telah memberikan imbauan pada masyarakat di sana sekitar 3-4 hari sebelum Topan Hagibis tiba.

Dalam imbauannya, pihak Pemerintah Jepang meminta masyarakat di area terdampak untuk mengangkut sampah termasuk pot tumbuhan di lantai untuk menanggulangi sampah mengapung ke aliran sungai.

Halaman: 12Lihat Semua