Menu

Ketika PM Malaysia Mahathir Penasaran dengan Jokowi, Langkah Ini yang Dilakukannya

Siswandi 20 Sep 2019, 15:21
PM Malaysia Mahathir Mohammad dan Presiden Jokowi
PM Malaysia Mahathir Mohammad dan Presiden Jokowi

"Saya tidak tahu mengapa. Tanya (Jokowi) kenapa Anda tidak mau menerima bantuan kita? Saya tidak pernah melakukannya. Mengapa tidak Anda saja yang bertanya (ke Jokowi)," tutur Mahathir,  dilansir kantor berita Malaysia, Bernama.

Untuk diketahui, saat ini kabut asap akibat Karhutla di Kalimantan dan Sumatera, telah menyebar masuk ke Malaysia. Jerebu itu singgah di negeri jiran akibat terbawa hembusan angin selatan.

Dilansir Bernama, kondisi ini membuat kualitas udara di sejumlah wilayah Malaysia, seperti Kuala Lumpur dan Selangor semakin memburuk. Sekitar 2.000 sekolah diliburkan di wilayah-wilayah tersebut.

Menurut Mahathir, pemerintahnya telah melakukan banyak hal untuk menangani kabut asap, mulai dari pemadaman api sampai pencegahan dampaknya kepada masyarakat.

"Kita salat minta hujan. Kita juga mencoba menyemaikan awan (membuat hujan buatan) serta meminta warga mengenakan masker," ujarnya lagi. ***

Halaman: 12Lihat Semua