Menu

Tiga Napi Yang Kabur Dari Rutan Jambi Diamankan Di Bengkalis, Satu Napi Ditembak

Dahari 17 Jun 2019, 19:25
Foto. Istimewa
Foto. Istimewa

RIAU24.COM - BENGKALIS - Kepolisian Resor Polres Kabupaten Bengkalis Riau, berhasil mengamankan tiga orang Narapidana (Napi) kabur dari Rumah tahanan (Rutan) kelas II B Sungai Penuh Jambi, Senin 17 Juni 2019 pada pukul 16.00 WIB.

Hal tersebut berdasarkan surat kepala Rutan sungai penuh Jambi nomor pencarian Napi yang melarikan diri dari Lapas kelas II B Sungai Penuh Jambi nomor W5 PAS 6 PK 01-04.

Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto SIK MH ketika dikonfirmasi Riau24.com melalui Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Andre Setiawan membenarkan bahwa telah mengamankan tiga orang Napi kabur dari Rutan Sungai Penuh Jambi.

Diutarakan Kasat Reskrim, pada hari Senin 10 juni 2019 pada pukul 12.45 WIB Empat orang nara pidana kasus narkotika di rutan kelas II B sungai penuh melarikan diri dengan membobol salah satu tembok saluran air.

"Sesampainya di belakang antara block dan dapur mereka menuju ke pos atas dan merusak pintu pos dan naik ke atas pos pantau. Serta membuka jendela kaca nako,  selanjutnya ke empat  napi tersebut kabur melalui tembok belakang dengan menggunakan kain panjang untuk menuruni tembok pembatas antara rutan dengan rumah warga,"ungkap Kasatreskrim AKP Andre Setiawan SH saat didampingi Kasat Narkoba AKP Syharizal. 

‌Selain itu, Kasat juga memberikan catatan bahwa, keempat napi tersebut merupakan narapida kasus narkotika yang sedang menjalani hukuman di rutan kelas II B sungai penuh. Napi yang kabur dari rutan sungai penuh tersebut terdapat  satu napi yang berasal dari provinsi riau. 

Halaman: 12Lihat Semua