Menu

Hadiri Halal Bihalal di Sako, Andi Putra: DPRD Asal Pangean Cukup Gigih Berjuang

Replizar 11 Jun 2019, 13:33
Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH saat memberikan sambutan/zar
Ketua DPRD Kuansing Andi Putra SH MH saat memberikan sambutan/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - Halal bihalal di Desa Sako Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau, dihadiri Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra, SH. MH, bersama Anggota DPRD Jefri Antoni dan Sastra Febriawan, tokoh masyarakat, tokoh agama, ratusan masyarakat Desa Sako Pangean, Senin (10/6) malam.

Ketua DPRD Kuansing, Andi Putra, SH. MH menilai Anggota DPRD Kuansing yang berasal dari kecamatan Pangean, cukup gigih untuk merebut kue pembangunan yang ada.

Menurut Andi, dirinya tahu persis bagaimana perjuangan Anggota DPRD Kuansing asal Kecamatan Pangean, saling bahu membahu untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di tingkat Kabupaten.

"Alhasil, untuk desa Sako ini sudah kebagian sejumlah aset pembangunan, seperti pengaspalan jalan sepanjang 1 KM beberapa tahun lalu," ujarnya.

Namun diakui, itu belum tuntas karena masih ada sekitar 2 KM lagi ruas jalan yang rusak dan berlubang."Oleh sebab itu, kami kembali akan berjuang bersama anggota DPRD Kuansing asal daerah ini, agar ruas jalan ini tuntas di aspal pada tahun berikutnya," ujarnya lagi.

"Insya Allah kami akan perjuangkan, mohon dukungan dan doa dari masyarakat Sako Kecamatan Pangean ini," paparnya.

Halaman: 12Lihat Semua