Menu

Usung Filosofi LifeWear, Pekanbaru Jadi Kota ke 24 Pembukaan Uniqlo

M. Iqbal 16 Apr 2019, 15:52
Putri Ening Widatsih selaku PR Uniqlo Indonesia saat diwawancarai media di Pekanbaru
Putri Ening Widatsih selaku PR Uniqlo Indonesia saat diwawancarai media di Pekanbaru

RIAU24.COM - Berlokasi di Living World Pekanbaru, Uniqlo perusahaan ritel global yang berasal dari Jepang akan membuka gerainya yang ke 24, Jumat 19 April 2019 nanti. Untuk pembukaan tersebut, Uniqlo menggelar kegiatan 'In Store Shopping Experience.

"Kita akan buka nanti Ju'mat. Hari ini kita melakukan review khusus bersama rekan Special olympics Indonesia sebagai tamu pertama. Khusus toko baru harga akan beda dengan Uniqlo selain di Pekanbaru," kata Putri Ening Widatsih selaku PR Uniqlo Indonesia.

Dia menjelaskan, alasan Uniqlo membuka usaha bisnisnya di Pekanbaru karena Pekanbaru memiliki peluang besar. Dan pihaknya sendiri tidak menutup kemungkinan untuk mencari peluang di area mana pun di Indonesia.

"Sekarang ini Uniqlo ada di jakarta dan ada 7 kota lain di Indonesia. begitu ada kesempatan buka di mal yang buka, kita senang hati hadir untuk itu," ujarnya.

zxc1

Uniqlo ini sendiri mengusung filosofi 'LifeWear'. Filosofi ini merupakan pakaian yang berkualitas tinggi, inofatif dan terjangkau.

Halaman: 12Lihat Semua