Menu

Siang Ini, Panglima TNI Hadi Tjahjanto Tinjau Lokasi Karhutla di Riau

TIM BERKAS 36 23 Feb 2019, 10:06
Foto. Internet
Foto. Internet

RIAU24.COM - Sehari setelah kedatangan Kepala Staff Kepresidenan (KSP) Jendral TNI (Purn) Moeldoko, hari ini Sabtu (23/2/2019) pagi Riau kembali kedatangan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Kedatangan orang nomor satu di TNI AD ini dalam rangka meninjau lokasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, Panglima TNI Hadi Tjahjanto tiba di Bandara VVIP Lancang Kuning Pekanbaru sekitar pukul 10.20 WIB.

Panglima yang hadir bersama Aster Panglima TNI, Pangko Ops AU 1, Pasahli Hubungan Internasional dan beberapa staff lainnya dibawa menuju menuju Komplek Lanud ruang Pandawa untuk ramah tamah dengan Pejabat Forkompinda Riau.

Setelah itu Panglima TNI ini langsung menuju Pulau Rupat untuk melakukan peninjauan Karhutla di daerah tersebut, dengan menggunakan helikopter.

Selain agenda itu, dalam agendanya Panglima TNI ini juga akan mengunjungi Pesantren Nurul Huda Jalan Handayani Kecamatan Perhentian Marpoyan kelurahan Marpoyan Damai.

Halaman: Lihat Semua